Banyak game simulasi berserakan di platform mobile. Mungkin karena game semacam ini tidak membutuhkan grafis tinggi, walaupun ada beberapa game di daftar ini yang memilikinya.
Tahun ini kita kedatangan sebuah game yang tidak diduga-duga dalam bentuk manajemen tempat tinggal bawah tanah. Lalu ada sebuah seri tahunan dari PC yang mencoba peruntungannya di platform mobile. Simulasi toko di RPG, simulasi manajer petarung bela diri, dan simulasi peperangan yang menyayat hati juga hadir di sini. Tak lupa juga dengan sekumpulan makhluk kuning yang akan menguji kemampuan kamu mengatur mereka.
Oke, penasaran siapa saja mereka? Langsung saja simak daftarnya di bawah ini!
Game ini memiliki euforia tersendiri akibat lihainya Bethesda melakukan publikasi. Namun, ternyata Fallout Shelter tak hanya bermodalkan publikasi saja, tetapi juga gameplay yang mendalam dan mengasyikkan. Dengan memainkan Fallout Shelter, mungkin kamu lebih bisa “menghormati” keputusan dan keanehan para Overseer di dunia Fallout yang pernah kamu temui.
Fallout Shelter memang akan lebih mudah dimainkan ketika kamu adalah seorang pemain seri Fallout. Akan tetapi, dengan suksesnya game ini di pasaran, terbukti bahwa Fallout Shelter mampu diakses secara mudah oleh mereka yang bahkan belum pernah memainkan seri Fallout sama sekali.
Review Fallout Shelter – Sisi Lain Dunia Post-Apocalypse di Jagat Fallout
Shop Heroes membuktikan bahwa peran dari para pedagang ternyata tidak kalah penting dari para hero. Coba dipikir-pikir lagi, jika tidak ada mereka, hero dalam RPG tak akan memiliki armor dan senjata baru atau ramuan yang akan menyelamatkan hidup mereka.
Tak hanya itu, di sini kamu juga bisa menyuruh-nyuruh para hero untuk melakukan quest. Ya, kini giliran kamu menjadi orang yang meminta tolong tanpa tahu malu.
Dengan berbagai fitur ala tycoon yang mumpuni dan grafis yang terpoles dengan baik, Shop Heroes pantas untuk dijadikan simulasi pilihanmu tahun ini. Terutama jika kamu adalah penggemar RPG.
Di sini kamu akan disajikan kenyataan pahit dari peperangan. Tak perlu terjadi bencana zombi, kehidupan di masa perang sudah cukup untuk membuat manusia menjadi brutal. Kamu harus bisa mengatasi berbagai masalah dan dilema, seperti kehabisan makanan, wabah penyakit, memilih siapa yang harus dipercaya, dan lain sebagainya.
Tentu saja, segi gameplay, grafis, dan suara dari This War of Mine memiliki kualitas yang bagus dan bisa kamu lihat pada review kami. Tetapi ada yang membuat This War of Mine lebih spesial. Yaitu bagaimana game ini tak hanya menggerakkan otak, tetapi juga hati.
Review This War of Mine – Layaknya Bermain The Sims Versi Kelam
Anime Studio Story adalah sebuah game yang membawa angin segar bagi penggemar karya Kairosoft sebelumnya, Game Dev Story, atau mereka para penggemar anime. Game ini akan menyedot banyak waktumu tanpa kamu sadari, secara menyenangkan tentunya.
Anime Studio Story membawa simulasi pembuatan anime pada perangkat mobile dengan kompleksitas yang pas. Di sini kamu dapat membuat anime seperti apapun sesukamu (sesuai dengan batasan opsi yang ada di game ini tentunya). Kamu menyukai Game Dev Story atau anime? Langsung saja beli Anime Studio Story!
Di Neko Atsume kamu akan membangun sebuah “surga” bagi kucing. Gameplay yang ditawarkan sangat sederhana, kamu cukup menaruh berbagai makanan, mainan, atau peralatan lainnya di rumah. Jika kamu beruntung, maka kucing pun akan datang dan bermain di sana.
Kesederhanaan ini membuat Neko Atsume begitu mudah dimainkan, namun tetap menuntut kamu untuk menerka-nerka bagaimana cara menarik hati kucing yang langka. Ditambah lagi, kamu bisa memperbesar daerah bermain kucing dengan menggunakan poin. Bisa jadi setiap sepuluh menit, kamu akan mengecek game ini untuk melihat kucing baru yang bermain di halamanmu.
MMA Manager akan membuka wawasan kamu mengenai industri yang keras ini, di mana kamu bisa merekrut pemain dan pelatih hingga memecat mereka (kadang dengan terpaksa). Kamu juga akan merasakan betapa sulitnya mendapatkan uang di industri MMA dan kadang harus mempertaruhkan petarungmu bertarung di level yang lebih tinggi darinya untuk mencukupi keuangan.
Keseruan di saat bertanding pun bisa dirasakan ketika di waktu yang sempit kamu bisa menginstruksikan petarungmu untuk melakukan beberapa pilihan aksi. Pilihan ini bisa menjadi kunci kemenangan atau malah menjadi dalang kekalahan sang petarung.
MMA Manager hadir dengan dua versi, yaitu berbayar dan gratis. Versi berbayar tentunya tidak akan ada iklan dan sejenisnya, sedangkan versi gratis akan menghadirkan iklan. Untungnya, iklan yang ada tidaklah terlalu mengganggu.
Bedanya, dengan perkembangan teknologi saat ini, Football Manager Mobile 2016 mampu membawa pengalaman di PC tersebut ke dalam genggamanmu. Football Manager Mobile 2016 bisa dimainkan di hampir semua perangkat perangkat mobile, termasuk smartphone yang berlevel low hingga mid-end.
Tentunya level kedalaman gameplay dan data pemain tidak akan selevel dengan versi PC dan Mac. Akan tetapi untuk sebuah game mobile, Football Manager Mobile 2016 sudah sangat mendetail dan menyeluruh, apalagi dibandingkan dengan game sejenis. Kamu bisa menjadi pelatih yang super rinci atau serahkan semua tetek bengek kepada para staf.
Bujet kamu terbatas untuk membeli Football Manager 2016? Football Manager Mobile 2016 yang lebih terjangkau ini tidak akan mengecewakanmu.
Performanya juga tidak mengecewakan, termasuk di smartphone berlevel low hingga mid-end. Frame rate menurun memang, tapi masih dapat dimaklumi.
Secara kasar, sebenarnya PES Club Manager adalah mode penyederhanaan PES MyClub yang menempatkan kamu sebagai manajernya. Kamu akan menjadi manajer sebuah klub dari bawah dan perlahan menaiki jenjang liga yang lebih tinggi. Berbagai pemain tersedia untukmu dengan cara rekrutmen menggunakan sistem gacha.
Dari segi taktik, PES Club Manager memberikan opsi yang lebih simpel. Kemenangan pun terasa lebih mudah diraih, terutama di awal permainan. Fitur yang menarik di sini adalah pembangunan fasilitas pelatihan, stadion, dan fasilitas-fasilitas lainnya yang dibuat ala genre city building.
PES Club Manager adalah pilihan yang lebih ekonomis bagi kamu yang merasa Football Manager Mobile 2016 masih terlalu mahal untuk dompetmu. Banyak IAP yang menggoda di sini, namun kamu masih bisa menikmatinya tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun.
Di Minions Paradise ada banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan dalam bentuk mini game. Setiap mini game akan memberi kamu imbalan yang berguna. Hal ini membuat kamu tetap bisa menikmati game walaupun masih harus menunggu bangunan yang sedang dibangun atau sumber daya lain yang sedang ditambang.
Minions Paradise adalah game wajib bagi para pencinta Minion. Tingkah laku mereka yang lucu serta gameplay yang bervariasi dan menyenangkan akan membuatmu betah berlama-lama bermain.
Preview Minions Paradise – Usaha para Minion Membangun Surga Dunia
Di sini kamu bisa memilih antara menjadi pilot pesawat komersial atau pesawat tempur. Mulai dari Cessna 172 yang menjadi pesawat wajib bagi setiap game simulator pesawat terbang, hingga pesawat raksasa seperti Airbus A320 dan pesawat tempur seperti F-22 Raptor (ya kamu bisa menembakkan misil dan bertempur).
Mode skenario akan mengetes kemampuan kamu dalam mengendalikan pesawat, sedangkan mode multiplayer online akan mengadu kemampuanmu dengan pemain lain di seluruh dunia. Tentunya sebelum itu kamu bisa berlatih terlebih dahulu di mode Flight School.
Dengan grafis dan kompleksitas kontrol yang melebihi game sejenisnya, kami rasa X-Plane 10 Flight Simulator adalah pilihan wajib untuk para penggemar genre ini. Selain itu, bagi kamu yang ingin mencicipi bagaimana rasanya menjadi pilot, jangan ragu lagi untuk memainkannya.
Itulah sepuluh game simulasi pilihan Tech in Asia, mana yang menjadi game terfavorit kamu di sini? Apakah kamu punya game lain yang menurutmu lebih pantas masuk ke dalam daftar ini? Sampaikan pendapatmu melalui kolom komentar di bawah!
Tahun ini kita kedatangan sebuah game yang tidak diduga-duga dalam bentuk manajemen tempat tinggal bawah tanah. Lalu ada sebuah seri tahunan dari PC yang mencoba peruntungannya di platform mobile. Simulasi toko di RPG, simulasi manajer petarung bela diri, dan simulasi peperangan yang menyayat hati juga hadir di sini. Tak lupa juga dengan sekumpulan makhluk kuning yang akan menguji kemampuan kamu mengatur mereka.
Oke, penasaran siapa saja mereka? Langsung saja simak daftarnya di bawah ini!
Fallout Shelter
…tak hanya bermodalkan publikasi saja, tetapi juga gameplay yang mendalam dan mengasyikkan.Pertama kali Fallout Shelter diumumkan ke khalayak luas menyusul dipublikasikannya tanggal rilis dari Fallout 4, sontak para gamer pun langsung ingin mencoba game tersebut. Di sini kamu akan berperan sebagai Overseer sebuah Vault yang baik hati (padahal banyak Overseer yang tidak demikian, oke, hampir semua Overseer).
Game ini memiliki euforia tersendiri akibat lihainya Bethesda melakukan publikasi. Namun, ternyata Fallout Shelter tak hanya bermodalkan publikasi saja, tetapi juga gameplay yang mendalam dan mengasyikkan. Dengan memainkan Fallout Shelter, mungkin kamu lebih bisa “menghormati” keputusan dan keanehan para Overseer di dunia Fallout yang pernah kamu temui.
Fallout Shelter memang akan lebih mudah dimainkan ketika kamu adalah seorang pemain seri Fallout. Akan tetapi, dengan suksesnya game ini di pasaran, terbukti bahwa Fallout Shelter mampu diakses secara mudah oleh mereka yang bahkan belum pernah memainkan seri Fallout sama sekali.
Review Fallout Shelter – Sisi Lain Dunia Post-Apocalypse di Jagat Fallout
Shop Heroes
…kini giliran kamu menjadi orang yang meminta tolong tanpa tahu malu.Shop Heroes adalah salah satu game simulasi penuh potensi untuk platform mobile. Di sini kamu akan masuk ke dalam dunia RPG di masa Medieval, khas RPG Barat. Akan tetapi, kamu bukan menjadi seorang hero, melainkan pedagang item dan senjata.
Shop Heroes membuktikan bahwa peran dari para pedagang ternyata tidak kalah penting dari para hero. Coba dipikir-pikir lagi, jika tidak ada mereka, hero dalam RPG tak akan memiliki armor dan senjata baru atau ramuan yang akan menyelamatkan hidup mereka.
Tak hanya itu, di sini kamu juga bisa menyuruh-nyuruh para hero untuk melakukan quest. Ya, kini giliran kamu menjadi orang yang meminta tolong tanpa tahu malu.
Dengan berbagai fitur ala tycoon yang mumpuni dan grafis yang terpoles dengan baik, Shop Heroes pantas untuk dijadikan simulasi pilihanmu tahun ini. Terutama jika kamu adalah penggemar RPG.
This War of Mine
…tak hanya menggerakkan otak, tetapi juga hati.Menohok dan menginspirasi, itulah yang akan kamu rasakan ketika bermain This War of Mine. Game ini dengan cerdas menyadarkan pemainnya betapa menderitanya orang-orang ketika negerinya dilanda peperangan dengan menempatkan para pemain pada posisi mereka (walaupun kenyataannya pasti lebih parah lagi).
Di sini kamu akan disajikan kenyataan pahit dari peperangan. Tak perlu terjadi bencana zombi, kehidupan di masa perang sudah cukup untuk membuat manusia menjadi brutal. Kamu harus bisa mengatasi berbagai masalah dan dilema, seperti kehabisan makanan, wabah penyakit, memilih siapa yang harus dipercaya, dan lain sebagainya.
Tentu saja, segi gameplay, grafis, dan suara dari This War of Mine memiliki kualitas yang bagus dan bisa kamu lihat pada review kami. Tetapi ada yang membuat This War of Mine lebih spesial. Yaitu bagaimana game ini tak hanya menggerakkan otak, tetapi juga hati.
Review This War of Mine – Layaknya Bermain The Sims Versi Kelam
Anime Studio Story
…simulasi pembuatan anime pada perangkat mobile dengan kompleksitas yang pas.Hei, siapa di sini yang belum pernah menonton anime? Kami yakin kita semua pernah menontonnya, setidaknya Doraemon. Jika kamu penasaran bagaimana sebuah anime dibuat, maka Kairosoft akan menjawabnya dengan baik melalui Anime Studio Story.
Anime Studio Story adalah sebuah game yang membawa angin segar bagi penggemar karya Kairosoft sebelumnya, Game Dev Story, atau mereka para penggemar anime. Game ini akan menyedot banyak waktumu tanpa kamu sadari, secara menyenangkan tentunya.
Anime Studio Story membawa simulasi pembuatan anime pada perangkat mobile dengan kompleksitas yang pas. Di sini kamu dapat membuat anime seperti apapun sesukamu (sesuai dengan batasan opsi yang ada di game ini tentunya). Kamu menyukai Game Dev Story atau anime? Langsung saja beli Anime Studio Story!
Neko Atsume
pencinta kucing mungkin sudah cukup dengan melihat gambar di atas untuk mulai mengunduh Neko Atsume.Kamu lihat betapa lucunya kucing-kucing yang ada pada gambar di atas? Beberapa dari kamu pencinta kucing mungkin sudah cukup dengan melihat gambar tersebut untuk mulai mengunduh Neko Atsume.
Di Neko Atsume kamu akan membangun sebuah “surga” bagi kucing. Gameplay yang ditawarkan sangat sederhana, kamu cukup menaruh berbagai makanan, mainan, atau peralatan lainnya di rumah. Jika kamu beruntung, maka kucing pun akan datang dan bermain di sana.
Kesederhanaan ini membuat Neko Atsume begitu mudah dimainkan, namun tetap menuntut kamu untuk menerka-nerka bagaimana cara menarik hati kucing yang langka. Ditambah lagi, kamu bisa memperbesar daerah bermain kucing dengan menggunakan poin. Bisa jadi setiap sepuluh menit, kamu akan mengecek game ini untuk melihat kucing baru yang bermain di halamanmu.
MMA Manager
MMA Manager akan membuka wawasan kamu mengenai industri yang keras ini…Bagi saya yang senang menonton olahraga Mixed Martial Arts (MMA) seperti UFC, dosa rasanya untuk melewatkan game yang satu ini. MMA Manager akan membawa kamu menjadi pengelola gimnasium bela diri yang berlaga di turnamen-turnamen MMA.
MMA Manager akan membuka wawasan kamu mengenai industri yang keras ini, di mana kamu bisa merekrut pemain dan pelatih hingga memecat mereka (kadang dengan terpaksa). Kamu juga akan merasakan betapa sulitnya mendapatkan uang di industri MMA dan kadang harus mempertaruhkan petarungmu bertarung di level yang lebih tinggi darinya untuk mencukupi keuangan.
Keseruan di saat bertanding pun bisa dirasakan ketika di waktu yang sempit kamu bisa menginstruksikan petarungmu untuk melakukan beberapa pilihan aksi. Pilihan ini bisa menjadi kunci kemenangan atau malah menjadi dalang kekalahan sang petarung.
MMA Manager hadir dengan dua versi, yaitu berbayar dan gratis. Versi berbayar tentunya tidak akan ada iklan dan sejenisnya, sedangkan versi gratis akan menghadirkan iklan. Untungnya, iklan yang ada tidaklah terlalu mengganggu.
Football Manager Mobile 2016
…Football Manager Mobile 2016 sudah sangat mendetail dan menyeluruh apalagi dibandingkan dengan game sejenis.Football Manager Mobile 2016 bagi saya merupakan perjalanan waktu kembali ke awal pertama kali memainkan Football Manager dulu. Bagi para veteran game ini, Football Manager Mobile 2016 akan membuat kamu seperti bermain Football Manager versi tahun 2000-an akhir, dengan titik-titik sebagai simbol pemain di lapangan.
Bedanya, dengan perkembangan teknologi saat ini, Football Manager Mobile 2016 mampu membawa pengalaman di PC tersebut ke dalam genggamanmu. Football Manager Mobile 2016 bisa dimainkan di hampir semua perangkat perangkat mobile, termasuk smartphone yang berlevel low hingga mid-end.
Tentunya level kedalaman gameplay dan data pemain tidak akan selevel dengan versi PC dan Mac. Akan tetapi untuk sebuah game mobile, Football Manager Mobile 2016 sudah sangat mendetail dan menyeluruh, apalagi dibandingkan dengan game sejenis. Kamu bisa menjadi pelatih yang super rinci atau serahkan semua tetek bengek kepada para staf.
Bujet kamu terbatas untuk membeli Football Manager 2016? Football Manager Mobile 2016 yang lebih terjangkau ini tidak akan mengecewakanmu.
PES Club Manager
… PES Club Manager lebih memberikan pertandingan penuh aksi dengan grafis 3D yang menawan.Berbeda dengan Football Manager Mobile 2016 yang lebih data driven dan taktis, PES Club Manager lebih memberikan pertandingan penuh aksi dengan grafis 3D yang menawan. Ya, smartphone milikmu akan dijejali grafis hasil buatan Fox Engine yang juga menjadi engine dari Metal Gear Solid V: The Phantom Pain dan PES 2016.
Performanya juga tidak mengecewakan, termasuk di smartphone berlevel low hingga mid-end. Frame rate menurun memang, tapi masih dapat dimaklumi.
Secara kasar, sebenarnya PES Club Manager adalah mode penyederhanaan PES MyClub yang menempatkan kamu sebagai manajernya. Kamu akan menjadi manajer sebuah klub dari bawah dan perlahan menaiki jenjang liga yang lebih tinggi. Berbagai pemain tersedia untukmu dengan cara rekrutmen menggunakan sistem gacha.
Dari segi taktik, PES Club Manager memberikan opsi yang lebih simpel. Kemenangan pun terasa lebih mudah diraih, terutama di awal permainan. Fitur yang menarik di sini adalah pembangunan fasilitas pelatihan, stadion, dan fasilitas-fasilitas lainnya yang dibuat ala genre city building.
PES Club Manager adalah pilihan yang lebih ekonomis bagi kamu yang merasa Football Manager Mobile 2016 masih terlalu mahal untuk dompetmu. Banyak IAP yang menggoda di sini, namun kamu masih bisa menikmatinya tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun.
Minions Paradise
…game wajib bagi para pencinta Minion.Nama Minion dan Despicable Me tentunya menjadi nilai tersendiri bagi sebuah game. Namun, hal itu tidak membuat EA sebagai penerbit game ini lengah begitu saja dan membuat Minions Paradise dengan setengah-setengah.
Di Minions Paradise ada banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan dalam bentuk mini game. Setiap mini game akan memberi kamu imbalan yang berguna. Hal ini membuat kamu tetap bisa menikmati game walaupun masih harus menunggu bangunan yang sedang dibangun atau sumber daya lain yang sedang ditambang.
Minions Paradise adalah game wajib bagi para pencinta Minion. Tingkah laku mereka yang lucu serta gameplay yang bervariasi dan menyenangkan akan membuatmu betah berlama-lama bermain.
Preview Minions Paradise – Usaha para Minion Membangun Surga Dunia
X-Plane 10 Flight Simulator
Dengan grafis dan kompleksitas kontrol yang melebihi game sejenisnya, … X-Plane 10 Flight Simulator adalah pilihan wajib untuk para penggemar genre ini.Dari sekian banyak simulator pesawat terbang yang rilis tahun ini, kami rasa X-Plane 10 Flight Simulator adalah yang terbaik. Apakah itu dari segi grafis, pilihan pesawat, ataupun gameplay.
Di sini kamu bisa memilih antara menjadi pilot pesawat komersial atau pesawat tempur. Mulai dari Cessna 172 yang menjadi pesawat wajib bagi setiap game simulator pesawat terbang, hingga pesawat raksasa seperti Airbus A320 dan pesawat tempur seperti F-22 Raptor (ya kamu bisa menembakkan misil dan bertempur).
Mode skenario akan mengetes kemampuan kamu dalam mengendalikan pesawat, sedangkan mode multiplayer online akan mengadu kemampuanmu dengan pemain lain di seluruh dunia. Tentunya sebelum itu kamu bisa berlatih terlebih dahulu di mode Flight School.
Dengan grafis dan kompleksitas kontrol yang melebihi game sejenisnya, kami rasa X-Plane 10 Flight Simulator adalah pilihan wajib untuk para penggemar genre ini. Selain itu, bagi kamu yang ingin mencicipi bagaimana rasanya menjadi pilot, jangan ragu lagi untuk memainkannya.
Itulah sepuluh game simulasi pilihan Tech in Asia, mana yang menjadi game terfavorit kamu di sini? Apakah kamu punya game lain yang menurutmu lebih pantas masuk ke dalam daftar ini? Sampaikan pendapatmu melalui kolom komentar di bawah!
0 komentar:
Posting Komentar